Posted in Kabar-kabari

Melangkah Bersama SAMI (Mari Recovery Merapi)



Mendengar merapi tak urung kita diingatkan akan kejadian erupsi yang terjadi seitar satu tahun yang yang lalu yang tidak hanya berdampak material namun efek non material masih dirasa masyarakat pada saat sekarang. Erupsi merapi merupakan keniscayaan bagi masyarakat diarea sekitar gunung yang masih berstatus aktif dimana kita ketahui gunung punya siklus tertentu yang akan bererupsi.
Masyarakat merapi dikarunia oleh Sang Maha Pencipta Kondisi alam yang sangat cocok untuk areal pertanian dan peternakan. Kondisi tanah yang kaya akan unsur hara seningga tanaman bisa tumbuh dengan baik dan subur, sehingga untuk mendapatkan pakan ternak pun sangat mudah. Hal ini lah yang menunjang sebagian besar masyarakat mempunyai mata pecaharian sebagai petani dan peternak. Erupsi merapi pada tahun 2010 merusak lahan pertanian dan ternak (Sapi, Kambing, dan ayam) mati dan artinya masyarakat kehilangan mata pencahariannya utamanya selama ini. Selain petani dan peternak mata pencaharian yang lain yang dipunya masyarakat adalah usaha makanan dan minuman olahan. Makanan ini meliputi berbagai macam criping, keripik dan minuman adalah jahe.

Program Segoro Amarta diMerapi atau disingkat dengan SAMI, SEGORO AMARTA sendiri merupakan kepanjangan dari Sesarengan Gotong-royong Agawe Makmure Rakyat Ngayogjakarta. Harapan program sami ini bisa secara bersama-sama bergotong royong antara warga masyarakat (baik yang berkemampuan secara ekonomi maupun kekurangan), pelaksana program Sami (YP2SU) maupun UNDP selaku menyandang dana untuk membangun kembali perekonomian bagi warga melihat potensi yang ada sebelumya. Pelaksana Program SAMI adalah Yayasan Pengembangan dan Peningkatan Sumber Daya Ummat (YP2SU) bekerjasama dengan Merapi Recovery Response (MRR) UNDP untuk mengadakan program pemberdayaan ekonomi dan pengurangan risiko bencana bagi warga yang terkena erupsi di Lereng Merapi, khususnya di Desa Kepuharjo, Kec. Cangkringan, Kab. Sleman. Pelaksanaan program akan dilakukan selama 6 bulan (Oktober – Maret), 5 bulan (okt-Feb) untuk pelaksanaan kegiatan program dan maret khusuh untuk menyiapan laporan akhir program ke UNDP.
Desa Kepuharjo mempunyai 8 Dusun antara lain ; Petung, Kaliadem, Kepuh, Pagerjurang, Kopeng, Batur, manggong, Jambu. Adapun yang masuk dalam kualifikasi Beneficiaries atau penerima manfaat dari program SAMI ini adalah sebanya 110 KK. Dengan Rincian 79 Kelompok Petani/Peternak (On farm), 29 Kelompok Usaha Makanan Olahan (Off Farm). Dari 2 kelompok tersebut terdiri dari 53 shelter mandiri, 29 KKP (Kepala keluarga Perempuan), 16 Perwakilan kelompok usaha, 7 orang dari komunitas PRB (penanggulangan Resiko Bencana), 5 Orang dari Poktan (Kelompok Tani).
Out put yang diinginkan dari program SAMI meliputi ;
1. Tersalurkannya bantuan usaha berupa alat dan barang yang menunjang kebutuhan beneficiaries.
2. Pendampingan Usaha disesuaikan kebutuhan kelompok baik petani/peternak maupun makanan olahan.
3. Inisiasi lembaga ekonomi desa yang di ejawanantahkan menjadi bentuk koperasi,
4. Edukasi Penanggulangan resiko Bencana (PRB) bagi kelompok Rentan meliputi (Anak-anak, Perempuan)
Muatan materi dalam proses pendampingan usaha beneficiaries disesuaikan dengan kebutuhan, dilakukan diskusi terlebih dahulu sehingga ada Keaktifan dan mempunyai nilai partisipatif. Sampai bulan januari ini kegiatan pendampingan yang telah dilakukan untuk petani/peternak meliputi ; motivasi usaha beternak, budidaya beternak kambing dan domba, usaha ternak ayam serta workshop pembuatan jamu ternak dan pakan komplit sederhana (Complete Feed). Komoditas makanan olahan desa kepuh yang ditonjolkan dalam program SAMI adalah Criping enthik, Keripik Jamur, Slondok, Jahe instan, serta wedang uwuh instan. Dalam usaha pengembangan makanan olahan ini para beneficiaries diberikan materi terkait pengembangan produk dari produk yg sudah ada, Cara pengolahan Pangan yang apik dengan alat yang lebih modern. beneficiaries diberikan pengetahuan tentang standar dalam membuat makanan olahan yang baik dan higienis dengan menggunakan masker, sarung tangan, celemek dll. Alat-alat modern yang digunakan guna menunjang mutu produk seperti Deep Frying (menggoreng lebih cepat, hemat gas, tampilan produk lebih menarik, ), Spinner (Peniris minyak), Sealer (Mengemas produk makanan layaknya kemasan ciki2), Instan Packaging (produk minuman instan dikemas layaknya minuman instan yg dijual dipasaran). Ada harapan besar dalam pengolahan makanan ini dengan tampilan makanan dan minuman lebih modern akan menambah daya tarik masyarakat dan pemasarannya pun bisa lebih luas nilai jualpun otomatis akan ikut naik pula.
Inisiasi lembaga ekonomi koperasi di Desa Kepuharjo dalam pelaksanaan program telah sampai pada Pembentukan pengurus dan pengawas yang telah dilaksanakan pada hari sabtu 21 Januari 2012. Namun dalam hal ini masih dinamakan Pra Koperasi sambil menyiapkan diri menuju koperasi yang tidak lain harus punya status legalitas dari Disperindagkop. Bentuk Pra koperasi yang telah disepakati adalah koperasi pemasaran. Arah kerja dari koperasi ini adalah menyediakan bibit bagi petani, mengemas makanan/minuman secara instan serta memasarkan produk untuk dilempar dipasaran.
Selain program Pendampingan usaha Program lain yang dilaksanakan adalah Edukasi Pengurangan Resiko Bencana bagi kelompok rentan (Anak-anak dan perempuan). Anak-anak disini meliputi anak usia SD serta PAUD dengan perbedaan pelaksanaan muatan kebencanaan disesuikan dengar umur si anak. Pendampingan PRB perempuan include dalam program desa yaitu PKK yang dilakukan sebelan sekali diminggu ke4.
Program – program SAMI yang telah dilaksanakan dan yang belum dilaksanakan harapannya bisa sinergi dengan desa, para beneficiaries dapat mengambil manfaat. Partisiasi yang aktif dari Beneficiaries ini merupakaan acuan kemandirian ketika program SAMI ini telah selesai harapannya bisa dilanjutkan tanpa ketergantungan pelaksana Program. Mari bersama melangkah bersama SAMI, mari kita Recovery Merapi

Berikut Yel-yel Program SAMI

SAMI RAHARJO, SAMI RAHARJO, SAMI RAHARJO ADA DISINI
SALING SINAU, SALING MEMBELA, DAN JUGA SALING MEMBERDAYAKA
LA LA LA LA LA LA LA, LA LA LA LA LA LA LA LA, ….
DISINI SENANG, DISANA SENANG, DIMANA MANA HATIKU SENANG
DISINI SENANG, DISANA SENANG, DIMANA MANA HATIKU SENANG
LA LA LA LA LA LA LA, LA LA LA LA LA LA LA LA, ….
(Nada mengikuti lagu : Disini Senang Di sana Senang)

Tim SAMI/yp2su

Author:

Aku tidak terlalu beda dengan orang-orang pada umumnya, biasa sangat biasa bahkan. Punya hidup yang bisa dikatakan gitu2 aja alias monoton,

2 thoughts on “Melangkah Bersama SAMI (Mari Recovery Merapi)

Leave a reply to kendz Cancel reply